Hal Penting Dalam Instalasi Panel Surya Untuk Rumah, Perhatikan Hal Berikut

Penggunaan dari instalasi panel surya untuk rumah semakin banyak diminati oleh masyarakat Indonesia saat ini. Bukan hanya dapat ditemukan pada Gedung-gedung pencakar langit atau pabrik saja, tetapi perumahan juga sudah banyak yang menerapkan panel tersebut.

Hal itu mungkin disebabkan karena berbagai macam alasan terutama terkait dengan biaya investasinya yang tergolong ekonomis sekaligus penerapannya tidak membutuhkan lokasi luas. Nah, sebelum Anda memutuskan menerapkan instalasi listrik ini, maka wajib mengetahui beberapa hal penting berikut.

Hal Penting Sebelum Instalasi Panel Surya Untuk Rumah

Kendati memang proses instalasi dari panel surya akan memberikan banyak manfaat bagi para pemiliknya, tetapi terdapat beberapa hal penting yang harus dipahami sebelum memasangnya. Nah, berikut ini beberapa hal yang harus diketahui sebelum install panel surya.

  1.       Lokasi Untuk Pemasangan

Salah satu hal yang paling penting dimana harus diperhatikan oleh pemilik adalah lokasi dari pemasangan. Sebab intensitas sinar matahari inilah akan dipengaruhi pada lokasi dari pemasangan serta setiap lokasi punya radiasi sinar berbeda-beda.

Apabila semakin besar intensitas dari sinar matahari yang diterima oleh alat, maka cara kerja dari panel surya akan lebih optimal dalam memproduksi listrik nantinya.

  1.       Orientasi Dari Panel Surya

Selain lokasi, ada hal penting lainnya yang harus diperhatikan yakni orientasi dari panel surya tersebut. Kami sarankan agar panel tersebut lebih baik dihadapkan ke garis khatulistiwa agar nantinya dapat bekerja dengan optimal.

Tetapi apabila tidak memungkinkan dihadapkan ke orientasi utara atau selatan, maka sistem pembangkit tersebut masih tetap bekerja walaupun tingkat efisiensinya berbeda.

  1.       Perhatikan Luas Area dari Atap

Masih ada hal penting lainnya yang harus diperhatikan yakni luas area dari atap bangunan tersebut juga akan berpengaruh terhadap kapasitas listriknya nanti. Secara umum, panel surya sendiri membutuhkan luas kurang lebih 2,5 m2 untuk memproduksi 1 kWh listrik.

  1.       Pilih Jenis Panel Surya Yang Tepat

Tips terakhir yang perlu diperhatikan adalah pemilihan dari panel surya tersebut juga harus tepat. Setiap jenis seperti polycrystalline serta thin film ternyata mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Keberadaan dari panel surya ternyata sudah banyak diaplikasi di perumahan karena beberapa keuntungan yang ditawarkan. Sebelum memutuskan melakukan instalasi panel surya untuk rumah, maka pastikan perhatikan beberapa hal di atas terlebih dahulu.

Leave a Comment